Pendaftaran CPNS Pekanbaru Ditutup Malam Ini
PEKANBARU - Pendaftaran seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang telah dibuka Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sejak 20 Agustus lalu, sesuai jadwal akan ditutup malam ini, Selasa (10/9/2024).
“Untuk jadwal CPNS tidak ada perubahan, pendaftaran berakhir hari ini pukul 23.59 WIB," ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pekanbaru Irwan Suryadi, Selasa siang.
Berdasarkan data per tanggal 9 September 2024, kata dia, sudah tercatat sebanyak 5.112 pelamar yang mendaftar secara online melalui laman sscasn.bkn.go.id.
Namun dari 5.112 pendaftar itu, terang Irwan, baru 3.970 di antaranya yang memasukkan atau mengajukan lamaran. Sementara sisanya belum memasukkan berkas.
"Jadi berkas lamaran yang sudah masuk ke kita itu sebanyak 3.970 lamaran. Itu jumlah tadi malam," ucapnya.
Ia menilai, hingga hari terakhir pendaftaran, pelamar akan terus bertambah. Hal itu dilihat dari jumlah pendaftar yang masih banyak belum memasukkan berkasnya.
Seperti diketahui, tahun ini Pemko Pekanbaru membuka penerimaan sebanyak 250 CPNS. Pendaftaran sendiri telah dibuka sejak 20 Agustus lalu dan akan ditutup tanggal 10 September 2024. (kominfo6/rd3)
11 Sep 2024
Share